Thursday, May 26, 2011

Sejarahnya L`Arc~en~ciel


L’Arc~en~Ciel (ラルク アン シエル, Raruku An Shieru) adalah nama grup musik Jepang beraliran J-Rock. Band ini beranggotakan Hyde (vokal), Ken (gitar), Tetsu (bass), dan Yukihiro (drum). Grup musik ini didirikan oleh Tetsu pada Februari 1991. Nama “L’Arc~en~Ciel” berasal dari sebuah kata dalam bahasa Perancis yang secara harfiah berarti “lengkungan di langit” atau “pelangi”, nama ini diambil dari judul sebuah film Perancis yang pernah ditonton oleh Tetsu. Tetsu memilih nama L’Arc~en~Ciel karena nama itu kedengaran keren dan bagus saja … :D
L’Arc~en~Ciel terbentuk diawali oleh seorang anak muda bernama Tetsu yang berkeinginan membentuk sebuah group band. Ia berkeinginan membentuk sebuah band karena pada saat itu band sedang populer-populernya atau sedang  membooming. Saat kecil Tetsu sering bermain musik dengan Ken (teman masa kecil tetsu) setelah pulang sekolah (sejak kecil tetsu sudah memegang permainan bass).
Sekitar tahun 1991 Tetsu bersama temannya Hiro membentuk sebuah group band dengan Tetsu memegang bass dan Hiro memegang gitar. Pada suatu kesempatan Tetsu melihat sebuah penampilan band bernama Jerusalem Rod dengan Hyde sebagai gitar dan Pero yang seorang drum. Saat melihat penampilannya, Tetsu terpikat dengan Hyde dengan mengajaknya bergabung kedalam bandnya sebagai vokalis (pada saat itu Tetsu sebenernya ingin merangkap sebagai vokalis tetapi setelah melihat penampilan Hyde ia mengurungkan niatnya). Hyde pun setuju walaupun sebenarnya pada saat itu ia lebih memilih ingin menjadi seorang gitaris tetapi dengan kehebatan Tetsu ia pun menerima tawaran itu asalkan ia boleh membawa Pero. Ketika itu, mereka melakukan session di Sub-Rock dan kemudian mereka setuju membentuk group band. Dan terbentuklah L’Arc~en~Ciel di Osaka pada Februari 1991 dengan formasi awal tetsu [bass], hyde [vokal], hiro [gitar] dan pero [drum].
Mereka lalu mengadakan LIVE pertamanya di Nanba Rockets pada 30 Mei 1991. Karena corak musiknya yang unik, mereka dengan cepat mengumpulkan banyak fans sehingga mereka makin sibuk manggung di daerah Osaka dan sekitarnya. Mereka bahkan sempat merekam video L’Arc~en~Ciel yang berisikan rekaman LIVE mereka di Nanba Rockets. Video ini terdiri dari 2 lagu, Claustrophobia dan I’m in pain. Mereka lalu kebingungan karena mereka membutuhkan gitaris untuk bisa terus manggung. Pada bulan Juni 1992 tanpa alasan yang jelas, Hiro mengundurkan diri tepat sebelum mereka akan memulai demo rekaman. Setelah berbagai macam persiapan yang telah mereka lakukan sebelumnya untuk rekaman, misalnya mereka telah menyewa studio dan lain sebagainya, tentu akan sangat konyol apabila mereka membatalkannya. Ketika itu tetsu teringat pada Ken. Maka Tetsu kemudian membujuk Ken, teman masa kecilnya untuk membantu dalam pembuatan demo. Ken saat itu sedang menyelesaikan kuliahnya di Universitas Nagoya jurusan arsitektur. Ken mengambil satu langkah berani dengan memutuskan untuk meninggalkan bangku kuliahnya dan bergabung dengan L’Arc~en~Ciel (meskipun pada saat itu ia tidak begitu yakin akan masa depannya di musik). Keputusannya itu tentu saja ditentang habis oleh orang tuanya yang menginginkan ia menjadi seorang sarjana. Akibatnya ia diusir dari rumah dan tidak pernah bertegur sapa lagi dengan orang tuanya.
Ken lalu memulai LIVE pertamanya bersama Laruku di Shinjuku Loft pada 25 Juni 1991. Pada 1 Oktober, Laruku merekam Voice untuk dimasukkan dalam CD kompilasi Gimmick. 1 bulan kemudian, tepatnya 25 November, mereka merilis single pertamanya Flood of Tears (c/w Yasouka) dan hanya tersedia 1000 kopi saja.
Tapi ternyata jalan mereka belum terlalu mulus. Pada 30 Desember 1992, setelah LIVE di Osaka Music Hall, Pero ikut hengkang. Sekali lagi, Laruku kelabakan. Untungnya, Tetsu melihat seorang drummer jempolan bernama Sakura di sebuah live house di Tokyo. Tetsu yang kagum akan permainan Sakura langsung mengajaknya bergabung, padahal mereka belum saling mengenal (apalagi mengingat jarak antara Osaka dan Tokyo yang cukup jauh). Sakura yang penasaran dengan Laruku akhirnya pergi ke Osaka untuk melihat band tersebut. Akhirnya pada 16 Januari 1993, Sakura resmi bergabung dengan Laruku.

Album perdana
Pada tanggal 10 April 1993, album pertama mereka sebagai band indies, yang bertajuk DUNE dirilis dan meraih kesuksesan. Album tersebut berhasil meraih posisi puncak di Oricon Indies Chart (Tangga Lagu Terpopuler di Jepang) pada bulan Mei, dan hanya dalam tempo 3 bulan berhasil terjual sebanyak 20.000 keping CD. Mereka langsung mengadakan tour pertama L`Arc~en~Ciel _Close By Dune_. Hal tersebut membukakan kesempatan bagi mereka untuk tampil di dalam konser band-band indies “Karei naru masho” yang diadakan di Shibuya Kokaido, yang ketika itu disaksikan oleh sekitar 2000 penonton. Pada bulan september, single Yokan diikutkan dalam omnibus The Monsters of Shock Age. Bulan September, L`Arc~en~Ciel memutuskan untuk pindah ke Tokyo karena lelah mondar-mandir Osaka-Tokyo untuk konser, naik mobil yang semuanya payah dalam menyetir mobil (pada saat itu Hyde kurang setuju dengan kepindahan mereka tersebut).
Video single mereka Nemuri Ni Yosete dirilis pada tanggal 1 Juli 1994, menyusul dua minggu kemudian, yakni pada tanggal 14 Juli 1994 album kedua mereka TIERRA yang merupakan album pertama mereka yang berlabel major. Sekaligus juga menjadi hari pertama tur Sense of Time. Pada tanggal 9 September di tahun yang sama, mereka melawat ke Maroko dalam rangka pembuatan video Siesta ~film of dream~, yang merupakan kali pertama bagi mereka bekerja di luar Jepang, tentunya menjadi pengalaman yang sangat menyenangkan bagi mereka. Film tersebut dirilis pada akhir tahun tersebut.
Pada tanggal 21 Oktober 1994, single pertama mereka dengan Sony dirilis, dengan judul Blurry Eyes. Lagu ini dijadikan lagu tema untuk salah satu produksi serial animasi Jepang yang berjudul D.N.A2. Pada tanggal 1 Desember pula, pendaftaran untuk official fansclub Ciel dibuka. Para anggotanya mendapatkan majalah bulanan Ciel. Pada majalah Ciel vol.0, terdapat bonus jam tangan ‘Ciel’. Pada 21 Mei 1995, mereka merilis single video And She Said, juga sekaligus memulai tur “in CLUB 95″ dimana mereka berkeliling jepang sejauh 15.407 km sambil mengadakan 19 kali konser di livehouse/club yang merka lalui. Single Vivid Colors kemudian dirilis pada 6 Juli, dan kemudian album heavenly pada 1 September. Pada 22 September, untuk pertama kalinya mereka tampil di Music Station dengan membawakan lagu Vivid Colors. Single Natsu no Yuutsu [time to say good-bye] dirilis pada 21 Oktober, dan puncaknya adalah Tour Heavenly ’95 yang finalnya diadakan di Tokyo Dome, dimana 10166 tiket terjual habis dalam 28 menit.
Tahun 1996 mungkin adalah salah satu tahun tersibuk bagi Laruku. Dimulai pada 21 Maret dengan video heavenly~films dan photobook pertama mereka, heavenly photographs. Tur “kiss me deadly x heavenly” dimulai bulan April, dimana tetsu sempat sakit sehingga konser sempat ditunda. Akhirnya finale tour tersebut, “kiss me deadly x heavenly ’96 REVENGE” diadakan di NHK Hall pada 26 Mei. Pada 8 Juli, single Kaze ni Kienaide dirilis, kemudian disusul buku biografi mereka yang terlengkap, “IS” pada 20 September. Single flower dirilis 17 oktober, dan disusul single Lies and Truth pada 12 November. Akhirnya album True dirilis pada 12 Desember dan kemudian mereka memulai tur Carnival of True pada 23 Desember. Album True sendiri merupakan album Laruku pertama yang terjual sebanyak 1 juta kopi.
Sekitar 1996 merupakan salah satu tahun tersibuk L’Arc~en~Ciel,namun sayang setahun kemudian drummer mereka Sakura terlibat kasus kepemilikan obat-obatan terlarang (narkoba) kemudian ia pun ditahan polisi. Hal ini tentu saja sangat menggangu aktivitas Laruku dan merupakan pukulan yang berat bagi L`arc~en~ciel serta fansnya. Imbasnya dari ini menyebabkan peluncuran single the Fourth Avenue cafe juga terpaksa dibatalkan. Akan tetapi Laruku memutuskan untuk terus jalan walaupun kini mereka hanya bertiga. Sakura akhirnya dihukum 2 tahun penjara dan ia resmi meninggalkan Laruku pada 4 Nov ’97.
Meskipun rekan-rekan Sakura di Laruku tidak menginginkannya pergi, namun atas kehendak perusahaan rekaman dan produser, ia sejak bulan April mundur dari Laruku. “Aku sangat menyesal, aku telah melakukan hal yang sangat bodoh, dan tak pantas untuk dimaafkan. Aku tidak berhak lagi untuk tetap berada di dalam band, semua ini salahku. Aku hanya bisa mendoakan yang terbaik bagi L’Arc~en~CIel, aku berharap agar mereka tetap berjuang dan semoga semakin sukses di masa mendatang”, itulah kata-kata perpisahan yang diucapkan oleh Sakura ketika ia meninggalkan Laruku.Yang paling terpukul dalam peristiwa ini adalah Hyde, sebab di antara rekan-rekannya yang lain ia dan Sakura merupakan sahabat yang paling dekat. Maka sejak insiden tersebut, anggota Laruku tinggal tersisa tiga orang.
Sekali lagi sang leader Tetsu pun beraksi dengan mencari pengganti Sakura dan ia lalu melihat Yukihiro yang merupakan mantan drummer DIE IN CRIES. Tetsu pun tertarik dengan permainan drumnya dan mernurut kabar burung Tetsu dan Yuki berkenalan lewat game robot (evanglion), pada waktu itu Tetsu bertanya tentang cara bermain game tersebut pada Yukihiro sambil menjelaskan bahwa tentang masalah bandnya dimana saat itu bandnya membutuhkan seorang drumer, Yukipun dengan senang hati menerima tawaran untuk membantu sebagai additional player dan Laruku mulai aktif kembali pada 27 Agustus 1997.
Akhirnya single ketujuh L’Arc~en~Ciel yang berjudul Niji—bahasa Jepang, yang memiliki arti yang sama dengan L’Arc~en~Ciel, yaitu Pelangi—dirilis pada tanggal 17 Oktober 1997. Single ini mampu menerobos posisi 3 di Oricon Chart pada minggu pertamanya. Berkaitan dengan judulnya, Hyde mengatakan bahwa judul lagu tersebut menggambarkan perjalanan karier mereka yang pada awalnya banyak dikhawatirkan orang akan segera berakhir karena masa-masa yang sangat buruk, akan tetapi kemudian mereka muncul kembali, bagaikan keindahan pelangi yang muncul di langit setelah gelapnya hujan. Dan lagu tersebut menjadi soundtrack Rurouni Kenshin (Samurai X) the movie. Selama kurun waktu 1997, di Laruku, Yukihiro berperan sebagai additional player. Hingga pada 1 Januari 1998 ia secara resmi menjadi personil tetap L’Arc~en~Ciel.

Kelahiran Kembali L`arc~en~Ciel
L’Arc~en~Ciel muncul kembali secara resmi sejak tanggal 13 Desember 1997 dengan menggelar konser berjudul Reincarnation yang digelar di Tokyo Dome. Pada saat itu Laruku terdiri dari tiga orang personil resmi, yaitu Hyde (vokal), Tetsu (bass), Ken (gitar) dan satu personil tambahan (additional player/supported player) di posisi drummer, yakni Yukihiro. LIVE ini bahkan memecahkan rekor penjualan tiket di Tokyo Dome. Dengan hanya 4 menit, 56.000 lembar tiket telah terjual habis.
Baru pada tanggal 1 Januari 1998, Yukihiro secara ofisial bergabung dengan L’Arc~en~Ciel menggantikan Sakura yang telah resmi keluar dari Laruku sejak 4 November 1997. Meskipun demikian, masuknya Yukihiro ke L’Arc~en~Ciel menciptakan suatu polemik di kalangan fans mereka, ada yang pro dengan kedatangan Yukihiro ada juga yang kontra. Memang cukup wajar seandainya masih banyak fans yang belum bisa menerima kepergian Sakura, sebab bagaimanapun juga Sakura telah menjadi bagian dari Laruku selama lima tahun yang bisa dikatakan tidak sebentar, bahkan ia turut mewarnai musik L’Arc~en~Ciel dengan style drumnya.
Pada 1 Januari ’98 Yukihiro secara resmi bergabung dengan Laruku. Masuknya Yukihiro membawa angin segar pada corak musik Laruku. Mereka lalu terus merilis hit, seperti single winter fall pada 28 Januari dan album HEART pada 25 Februari. Single DIVE TO BLUE dirilis 25 Maret, dan tur Light My Fire diadakan pada bulan Mei. disusul video A PIECE OF REINCARNATION pada 22 April. Lalu pada 8 Juli mereka merilis 3 single sekaligus yaitu HONEY, Kasou, dan Shinshoku lose control dan hal ini merupakan pertama kalinya dalam sejarah. Pada 27 Juli, untuk pertama kalinya dalam sejarah pula, single HONEY dan Shinshoku berturut-turut menempati posisi 1 dan 2 di Oricon chart. Shinsoku juga dimasukkan ke dalam OST movie Godzila (khusus versi asia). Menyusul kesuksesan HONEY, single snow drop dirilis pada 7 Oktober dan single forbidden lover seminggu kemudian. Kemudian pada malam tahun baru mereka akhirnya berkesempatan tampil di acara Kouhaku Utagassen dengan single ‘HONEY’ yang telah terjual 1 juta kopi.
Memasuki tahun 1999, Laruku terlihat makin sibuk. Photobook LIVE yang merupakan kumpulan foto mereka dalam live dirilis pada 20 Januari. Sementara Photobook LIFE yang berisi foto-foto mereka saat berada di mancanegara dirilis sebulan kemudian. Mereka lalu merilis single HEAVEN’S DRIVE pada 21 April dan Pieces pada 2 Juni. Pada 1 Juli mereka merilis 2 album ark dan ray secara serempak di beberapa negara di asia. Untuk menyambut 2 album ini, diluncurkanlah situs spesial http://www.arkray.com/ yang hanya aktif selama 26 hari saja. Sementara itu tiket tur nasional Grand Cross Tour ’99 terjual 650.000 lembar. Single Driver’s High dan video chronicles dirilis pada 11 Agustus. Driver’s high kemudian dijadikan OST dari anime GTO. Single LOVE FLIES dirilis pada 27 Oktober, bersamaan dengan peluncuran website LArcom.net. Pada malam tahun baru, mereka tampil kembali di acara Kouhaku Utagassen untuk yang kedua kalinya dengan membawakan single HEAVEN’S DRIVE.
Laruku menyambut millennium baru dengan merilis double side single NEO UNIVERSE/finale dan situs LArc-en-Ciel.com. Sementara itu, nama fansklub ‘Ciel’ diganti menjadi ‘Le-Ciel’. Album remix yukihiro ‘ectomorphed works’ dirilis 28 Juni., single STAY AWAY pada 19 Juli dan album REAL pada 30 Agustus. Mereka juga mengadakan 2 tur, yakni CLUB CIRCUIT 2000 REALIVE dimana mereka manggung di klab-klab kecil untuk dapat melihat reaksi fans mereka lebih dekat, dan TOUR 2000 REAL yang diadakan di stadion-stadion besar. Dan mereka (lagi-lagi) tampil di acara Kouhaku Utagassen pada malam tahun baru untuk yang ketiga kalinya dengan membawakan single STAY AWAY.
Menyambut 10 tahun eksistensi mereka di dunia musik, pada 2001 mereka memutuskan untuk vakum untuk sementara dan memulai proyek solo karir mereka. Praktis, setelah single Spirit dreams inside -another dream-, Laruku tidak mempunyai kegiatan apa-apa lagi. Mereka lalu berkonsentrasi penuh pada solo karirnya. Tetsu sebagai TETSU69 memulai dengan single wonderful world/tightrope, lalu menyusul Hyde dengan single evergreen . Yukihiro tak mau ketinggalan dan membentuk band Acid Android yang membawakan lagu bercorak rock-industrial. Akhirnya ken membentuk Sons of all Pussys (S.O.A.P) dimana ia reuni dengan mantan drummer laruku, Sakura.
Hingga 2003, para fans mulai khawatir dengan gosip akan bubarnya Laruku. Apalagi dengan dirilisnya trilogi album The Best, membuat hati fans makin kebat-kebit. Tetapi laruku menampik gosip tersebut dengan konser Shibuya Seven Days 2003 dan memulai kembali aktivitas mereka sebagai band dengan dirilisnya single READY STEADY GO. Album SMILE kemudian menebar senyuman di kalangan fans. Di konser itu juga disertakan sisi lain dari L’Arc~en~Ciel, yaitu P’Unk~en~Ciel. Mereka melakukan change member di lagu Milky Way yang di aransemen ulang menjadi lagu punk. Posisi vokal diambil alih oleh Tetsu, Hyde pada gitar, Ken di drum dan Yukihiro bergeser menjadi bass. Di konser ini juga dibawakan lagu mereka Jiyuu e no Shotai (Invitaion to Freedom) yang menjadi single untuk album baru mereka.
Tanggal 31 July 2004 L’Arc~en~Ciel hadir sebagai bintang tamu di hadapan 12,000 orang penonton pada acara konvensi anime Otakon yag diadakan di Baltimore, Maryland. Ini merupakan penampilan pertama band ini di USA. Melihat respons yang luar biasa dari para fans, Tofu Records, label Sony Music Jepang di Amerika menandatangani kontrak dengan band ini di bulan Mei 2005 dan merilis sebuah DVD untuk debut live mereka di Amerika Utara.
Mengikuti dirilisnya beberapa single dan sebuah album baru, AWAKE di 2005, band ini kemudian mengadakan tur Jepang sebelum memulai tur ASIA LIVE 2005, yang membawa band ini ke Seoul di Korea dan Shanghai di Cina. Sebelu kembali ke Tokyo untuk dua pertunjukan utama.
Setelah menutup tur mereka, perhatian para anggota band ini kembali terfokus pada kegiatan kegiatan solo mereka. tetsu merekam beberapa single dan sebuah album dengan Creature Creature. Serta merilis sebuah single atas nama dirinya sendiri. Sementara yukihiro kembali pada acid android dan merilis sebuah single. Kemudian ia beserta acid android menyertai MUCC dalam dua petunjukan di Shanghai. hyde menggubah lagu Glamorous Sky untuk film yang diangkat dari manga NANA dan dinyanyikan oleh Mika Nakashima. Ia juga merilis dua single dan album lain berjudul FAITH, yang membawanya dalam tur panjang di Jepang serta mengadakan pertunjukan di California. Terakhir dalam masa vakum band ini, ken merilis sebuah single solo, Speed.
Pada tanggal 25 November dan 26th, 2006, L’Arc-en-Ciel menggelar dua konser di Tokyo Dome, untuk merayakan ulang tahun mereka ke 15. Berjudul L’Anniversary. Tiket tersebut terjual hanya dalam kurun waktu 2 menit , mengalahkan rekor penjualan tiket mereka sebelumnya.Sebuah jajak pendapat telah dibuat pada website resmi selama seminggu sebelum konser yang mengizinkan para fans untuk memilih lagu yang mereka ingin dengar di acara itu.Konser tersebut kemudian ditampilkan pada saluran WOWOW pada 23 Desember 2006. Dan juga disiarkan pada 8 Februari 2007 di MTV Korea.
L’Arc-en-Ciel kemudian merekam lagu “Shine” yang akan digunakan sebagai lagu pembuka untuk anime yang akan disiarkan di NHK, Guardian of the Spirit.Mereka Menggelar Mata Heart Ni Hi Wo Tsukero 2007 Tour di Jepang.L’Arc-en-Ciel merilis single Seventh Heaven pada 30 Mei 2007, yang menjadi posisi teratas di Oricon charts.Lagu My Heart draws a Dream, yang digunakan dalam iklan mobil Subaru, dirilis 29 Agustus, 2007, dan lagu tersebut langsung menempati tangga teratas pada Oricon charts.Lagu Daybreak’s Bell yang dirilis pada 10 Oktober 2007,digunakan sebagai Soundtrack pembuka untuk anime Mobile Suit Gundam 00.dan kembali menduduki peringkat teratas dalam Oricon Charts.Sejak dari 14 November ke 25 Desember 2007, dirilislah Hurry Xmas, bersamaan dengan dua DVD baru yang keluar pada bulan September dan Desember, yang berjudul 15th L’Anniversary Live and Chronicle 3 respectively.Album terbaru mereka Kiss, dirilis pada 21 November 2007, menduduki tangga lagu pertama di posisi nomor satu di Oricon chart.
L’Arc~en~Ciel mengadakan tur yang bernama “Theater of Kiss Tour”.yang diselenggarakan pada 22 Desember 2007 sampai 17 Februari 2008.lagu Drink it Down,digunakan sebagai lagu pembuka versi Jepang untuk game PS3/Xbox 360 Devil May Cry 4.telah dirilis sebagai single pada 2 April 2008, dan menduduki tempat teratas di Oricon weekly chart

Monday, May 23, 2011

Tempat-tempat terkenal di Jepang

berikut ini tempat-tempat yang sangat terkenal dan ramai dikunjungi oleh orang-orang Jepang bahkan orang asing
1. Akihabara
Akihabara merupakan salah satu kota di jepang yang memiliki toko-toko elektronik terbanyak dan terbesar. Akihabara pun sangat terkenal di Jepang bahkan seluruh dunia telah mengenal Akihabara sebagai kota elektronik terbesar dan terlengkap….(! ,^so tau gw y…)

Akihabara sebenarnya terletak di tengah metropolitan Tokyo, tepatnya di Distrik Chiyoda (bagi yang pengen kesana bilang aja ke alamat situ). Orang Jepang biasa menyebut kota tersebut dengan singkatan “Akiba”. Kalau pengen nyari barang-barang elektronik terbaru dan terbesar bisa nyari aja di Yodobashi-Akiba, Laox dan Softmap. Di sana juga terdapat banyak penggemar anime yang berseliweran di jalan ( mereka sering disebut otaku ) yang memakai dandanan persis seperti idolanya dalam anime. Di sana banyak aksesoris dan kostum anime maka tak salah kota tersebut juga sering disebut kotanya anime.
2. Ikebukuro
Lha ini dia kota yang sama seperti Akihibara, kota surganya para penggemar anime dan manga. Banyak sekali toko-toko di sana menjual banyak pernak-pernik yang berbau anime dan manga (kartun-kartun jepang gitu…). Di Ikebukuro ini terdapat toko anime terbesar mungkin di seluruh Jepang yakni Animate. Walaupun Animate memiliki banyak cabang di Jepang tapi Animate di Ikebukuro inilah pusatnya dan yang paling besar. Di Animate dijual mulai dari komik, artbook, DVD, VCD, CD, figurine sampai merchandise unik dapat kalian temukan disini.
3. Shibuya
Shibuya merupakan salah satu kawasan yang terletak di kota Tokyo yang banyak didatangi dan dikunjungi masyarakat Jepang bahkan kota ini juga banyak dikunjungi oleh warga asing yang sedang pergi ke Jepang. Shibuya dikenal sebagai kotanya anak muda, karena kota ini sangat digemari dan digandrungi oleh anak-anak muda, karena kota ini dipenuhi dengan bermacam-macam departemen store dan pertokoan, berbagai macam hiburan ada di kota ini, banyak tempat makan yang serba ada dari yang murah sampai yang mahal. Kota Shibuya pun menjadi pusat keluarnya model-model busana dan keluarnya trend-trend baru, maka tidak salah anak-anak muda suka jalan-jalan di kota ini. Dan jika kalian kesana jangan heran saat melihat banyaknya orang-orang yang menunggu dan menyebrang di lampu merah ( banyaknya minta ampun sampai terheran-heran saya lho(belum pernah kesana sih….^, ^!).
Kota tersebut siaga 24 jam karna tak perah sepi.
3. Shinjuku
Shinjuku merupakan salah satu nama kota yang sangat terkenal di Tokyo. Shinjuku merupakan simbol kota metropolitan di Jepang yang sangat ramai di datangi oleh masyarakat Jepang dari berbagai golongan, baik tua muda ataupun kalangan orang kaya sampai gembel ada di sini. Shinjuku sama dengan Shibuya yaitu kota yang selama 24 jam selalu siaga 1 tidak pernah sepi dan mati aktivitasnya. Di waktu pagi hari kota shinjuku ini terkenal dengan dunia shopingnya, karena semua barang yang di inginkan tersedia di sini, dan toko yang ada di Shinjuku ini sangat banyak, jadi kita bisa jalan keluar masuk toko sampe kaki kalian kejang kejang atau bengkek… ledes (wkwkwkwk)….Dan yang seru juga dunia malamnya dengan lampu kota metropolitan yang cantik, dan dunia hiburan yang menarik untuk party time setiap waktu. Shinjuku ini tidak bedanya dengan kota Shibuya, yang membedakaan adalah Shibuya kotanya anak muda sedangkan Shinjuku kota semua golongan dari anak anak sampai kakek-kakek dan nenek-nenek pun mejeng di sana. Shinjuku pusat kota terpadat di Tokyo bahkan kota teramai di Jepang.
4. Nakano Broadway
Nakano Broadway berada tepatnya di pusat kota Nakano. Nakano Broadway merupakan gedung besar yang terdiri dari beberapa lantai. Di dalamnya terdapat toko-toko yang menjual berbagai barang hobi, mulai dari manga, anime, figurine, idol merchandise, military, hingga maid cafe. Nakano Broadway sendiri sering dikenal sebagai ‘gedung otaku’ karena merupakan pusat toko Mandarake di wilayah Tokyo. Mandarake adalah toko yang menjual berbagai macam barang otaku, dari mulai doujinshi, baju cosplay, manga bekas, balljointed doll, hingga mainan yang langka. Selain Mandarake, ada pula toko-toko kecil yang menjual game, figurine, dll. Walaupun disebut gedung otaku, tidak seluruh toko yang ada di sini berhubungan dengan otaku. Di sini kamu juga bisa mencari baju, perhiasan, sepatu, hingga ke tempat kursus nail art! Bahkan kalau kamu merasa lapar setelah seharian ngider, silakan singgah di lantai BF dari Nakano Broadway. Di sini terdapat supermarket yang menjual barang dengan harga lebih murah ketimbang toko 24 jam atau convinience store (orang Jepang menyebutnya ‘konbini’). Juga ada toko cemilan dan es krim yang sangat memikat hati. Nah, silakan mampir!




sumber : http://dicahideto.wordpress.com/2009/11/26/tempat-tempat-terkenal-di-jepang/

Sunday, May 15, 2011

Iblis-iblis yang mewakili 7 Dosa Manusia

1. Lucifer (Pride/Kebanggan)

Dalam bahasa Latin, kata "Lucifer" yang berarti "Pembawa Cahaya" (dari lux, lucis, "cahaya", dan "ferre", "membawa")adalah sebuah nama untuk "Bintang Fajar" (planet Venus ketika muncul pada dini hari). Lucifer menurut kisah-kisah dulunya adalah malaikat, namun akhirnya diturunkan ke bumi karena menentang Tuhan, yang ketika itu mulai menciptakan Adam.

2. Mammon (Greed/Keserakahan)

Mammon adalah iblis keserakahan, kekayaan dan ketidakadilan. Orang-orang yang menyembah Mammon yang setara dengan orang-orang rakus pada uang. Nah gambar di atas memperlihatkan Mammon sedang menahan uang/harta di pangkuannya (itu artinya pelit) dan menginjak kepala seseorang (itu bisa diartikan menginjak penyembahnya atau bisa pula sedang menginjak orang lain untuk kekayaannya).

3. Asmodeus (Lust/Nafsu seks berlebihan)

Asmodeus adalah setan nafsu dan karena itu bertanggung jawab untuk memutar hasrat seksual orang. Dikatakan bahwa orang yang jatuh ke cara Asmodeus akan dihukum selamanya di neraka tingkat kedua. Dia membawahi tujuh puluh dua pasukan setan di bawah komandonya. Dia adalah salah satu raja neraka di bawah Lucifer. Dia digambarkan muncul dengan tiga kepala, yang pertama adalah seperti banteng, yang kedua seperti laki-laki dengan mahkota, dan yang ketiga seperti domba jantan. Dia memiliki ekor ular, dan dari mulutnya mengeluarkan api. Selain itu, ia duduk di atas sebuah neraka naga dan memegang tombak.

4. Leviathan (Envy/Iri hati)

Leviathan adalah salah satu dari tujuh pangeran dari neraka dan pintu neraka ada di mulutnya (Hellmouth). Leviathan identik dengan rakasa laut besar. Leviathan adalah salah satu setan yang dikatakan untuk menggoda laki-laki dalam melakukan penghujatan. Penghujatan ini bisa diartikan karena alasan dendam yang timbul karena iri atau dengki dengan sesuatu hal.

5. Beelzebub (Gluttony/Rakus makan)

Beelzebub adalah nama dari salah satu dari tujuh raja neraka dan digambarkan sebagai dewa lalat. Dia mengajak seseorang untuk makan banyak, mahal, rakus, dan pilih-pilih makanan. Dosa ini kelihatan kecil, karena hanya masalah makan, tetapi ernyata menjadi dosa yang besar.

6. Satan/Amon (Wrath/Kemarahan)

Dia adalah perwujudan dari antagonisme yang berasal dari agama-agama Abrahamik. Dia memunculkan kemarahan yang akhirnya bersifat detruktif dan menimbulkan dosa. Contoh dari akibat dari dosa ini adalah membunuh (bisa juga membunuh orang lain buat pemujaan). Namun yang paling berat dari dosa ini adalah bunuh diri.

7. Belphegor (Sloth/Kemalasan)

Belphegor digambarkan dalam dua model berbeda: sebagai seorang wanita muda yang cantik ketika di dunia atau sebagai iblis berjenggot mengerikan dengan tanduk dan kuku yang tajam. Dia sering dikatakan juga sebagai iblis kekayaan yang didapat dengan licik. Dia mendorong seseorang untuk mendapatkan kekayaan dengan cara mudah dan jika perlu dengan menipu. Sebagai contoh adalah korupsi. Nah, setelah kaya maka waktunya untuk bermalas-malasan tanpa bekerja. Kemalasan, bagi kita biasanya bisa menjadi sebuah kebiasaan. contoh paling mudah adalah menunda pekerjaan dan terus mencari pekerjaan yang mudah dengan hasil yang besar.







sumber :http://terselubung.blogspot.com/2011/05/iblis-iblis-yang-mewakili-7-dosa.html

6 Balikan Lagi dengan Mantan

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg3o8ix4N_argh58ypuMdGYsRF4xgvc2an-26m5U2H0JChng0pDh9QGk80AY7p1URtb2RXO4cGJ4yKv_86Ua-OO1s4w8avfJ-MdQTwAmL4GBK9ChzaQ917kWHl-Wt0k5DtGZqZTtN1XMyE/s320/clbk.jpg
Perasaan cinta pada mantan masih saja hadir dan sulit untuk dihapus? Mungkin Anda masih mengharapkan si dia kembali.

Gengsi dan malu adalah perasaan yang wajar saat ingin meminta pada mantan kekasih untuk berpacaran lagi. Enam tips berikut bisa membantu Anda mendapatkan kembali cinta si dia, dikutip oleh Self Growth:

1. Bicarakan baik-baik
Mungkin mantan Anda masih bingung dan salah paham dengan apa yang terjadi dulu. Jujur dan bicarakanlah baik-baik alasan mengapa Anda meninggalkannya dulu. Jalinlah kembali komunikasi yang baik dan jangan biarkan pandangannya yang salah tentang Anda terus berada di pikirannya.

2. Kesempatan kedua
"Rumput tetangga memang lebih hijau", istilah tersebut dapat menjadi alasan putus bagi sebagian orang. Jika hal ini terjadi pada Anda, ditinggal kekasih karena ada orang lain yang lebih menarik, cobalah untuk memaafkan kesalahannya dan berilah kesempatan pada mantan untuk kembali. Biasanya dia akan menyesal dan merasa bahwa Anda sangat berarti.

3. Buatlah mantan 'cemburu'
Bersenang-senanglah dengan teman dan nikmati kesendirian Anda karena hal itu akan membuat mantan 'cemburu' dengan kondisi Anda yang baik-baik saja. Buatlah dia menyesal karena sudah meninggalkan Anda. Walaupun terlalu berlebihan, cobalah untuk membuat mantan cemburu. Caranya bertemanlah dengan pria lain.

4. Beri sedikit bumbu
Sebagian pasangan berpisah karena merasa bosan, jika hal itu terjadi maka berilah sedikit bumbu pada hubungan agar tidak monoton. Bagi Anda yang memang jarang bertemu, cobalah habiskan akhir minggu dengan keluar kota bersama. Bicarakan juga apa yang kalian ingin lakukan satu sama lain, mungkin hal tersebut dapat menjadi solusi bagi hubungan yang membosankan.

5. Lupakan masa lalu
Masalah yang memicu berakhirnya hubungan, bisa membuat mantan takut untuk kembali kepada Anda. Jika hal ini tejadi, yakinkanlah keseriusan Anda pada mantan dan cobalah untuk bersikap seolah-olah tidak terjadi hal yang buruk di masa lalu. Mungkin ini adalah satu-satunya cara untuk memperbaiki kesalahan untuk kalian berdua.

6. Meminta maaf
Kejujuran adalah hal yang sangat penting dalam berhubungan. Jujurlah untuk meminta maaf kepada mantan, kata-kata "maafkan aku" dan "aku menyesal" dapat mewakili isi hati Anda dan membuat mantan menerima Anda kembali.



sumber : http://terselubung.blogspot.com/2011/05/6-balikan-lagi-dengan-mantan.html

10 Tempat Yang Belum Terjamah di Dunia

Meskipun perangkap peradaban mengelilingi kita, ternyata masih ada beberapa bagian di bumi ini yang masih murni, nyaris tak tersentuh. Mulai dari lapisan es Antartika hingga hutan-hutan di Papua New Guinea. Berikut beberapa tempat terindah di planet ini.
1. Namibia

Namibia adalah salah satu negara dengan jumlah penduduk paling jarang di dunia. Nama salah satu negara Afrika bagian selatan ini diambil dari Gurun Namib, rumah bagi 2.500 ekor cheetah. Dengan bukit pasir raksasa, petroglif kuno, kawah dan air terjunnya, Namibia menjadi salah satu lanskap paling tak tersentuh di Afrika. Namibia juga menjadi salah satu negara yang mencantumkan hal-hal mengenai penjagaan kesehatan ekosistem dalam konstitusinya.

2. Galapagos

Meskipun perjalanan Darwin ke sejumlah pulau-pulau unik diikuti oleh wisatawan yang tak terhitung jumlahnya, Kepulauan Galapagos masih menjadi tempat yang murni. Kepulauan ini merupakan rumah bagi kura-kura raksasa, iguana, singa laut, pinguin, ikan paus dan ikan. Dihuni oleh 23.000 penduduk dan ratusan spesies endemis, kepulauan ini juga menjadi tempat pelestarian hayati laut selama lima puluh tahun.

3. Papua Nugini

Para ilmuwan percaya jika banyak spesies tanaman dan hewan yang belum ditemukan berada di sini. Eksploitasi sumber daya alam terhambat oleh medan yang kasar, sistem hukum dan tingginya biaya pengembangan infrastruktur. Karena semua masalah manusia, sebagian besar lanskap masih sulit untuk disentuh.

4. Seychelles
Seychelles memiliki persentase tanah konservasi terbesar dibandingkan negara-negara lain. Sekitar 50 persen dari keseluruhan wilayah negara kepulauan ini berada di bawah konservasi. Karena itu, Seychelles merupakan rumah bagi beberapa pantai yang luar biasa murni dan spesies seperti burung nasional, burung beo hitam Seychelles. Pengunjung yang sampai di sana relatif sedikit, terutama di sepanjang garis pantai “berbubuk” lembut yang membentang sejauh 305 mil (490 kilometer).
Spoiler for Penampakan:

5. Bhutan
Sementara beberapa orang mungkin berpikir jika Tibet sebagai surga tercemar, sepupunya, Bhutan, justru jauh lebih bersih. Lebih dari 60 persen wilayah negara ditutupi hutan dan seperempat wilayah ditunjuk sebagai taman nasional atau kawasan lindung. Dikenal sebagai Tanah Naga Guntur, negara ini memiliki pegunungan terjal dan lembah-lembah sehingga tepat untuk dijadikan hotspot bagi keanekaragaman hayati.

6. Daintree National Park, Australia
Kadang-kadang sesuatu yang lebih tua, menjadi semakin tak tersentuh. Seperti Daintree National Park di Far North Queensland, Australia, yang berisi hutan hujan berusia 110 juta tahun―salah satu ekosistem tertua di bumi. Taman ini adalah rumah bagi ribuan jenis tumbuhan dan pohon yang berusia lebih dari 2.500 tahun.

7. Fiordland, Selandia Baru
Di ujung selatan pantai barat Selandia Baru, wilayah Fiordland masih liar, kasar dan nihil pembangunan. Dengan gunung tinggi yang jatuh ke dalam perairan berbatu gerigi, Fiordland belum pernah mempunyai penduduk permanen. Bahkan, orang-orang Maori hanya mengunjunginya hanya untuk sementara waktu guna berburu, memancing dan untuk mengumpulkan batu giok. Selain itu, arus udara bertiup lurus dari Antartika sehingga udara Fiordland merupakan salah satu yang terbersih di planet ini.

8. Kamcatka, Rusia
Semenanjung Kamcatka di Timur Jauh Rusia adalah tempat yang liar dan kosong dengan Samudera Pasifik di timur dan Laut Okhotsk di barat. Gunung berapi dan gletser membintiki semenanjung. Mega gempa bumi telah mengguncang semenanjung ini dalam lima dekade terakhir

9. Gurun Atacama, Chili
Atacama merupakan salah satu pemandangan aneh di dunia: padang pasir yang sama sekali tidak mendapatkan hujan. Cekungan garam, pasir dan lava menutupi sebagian besar dari kawasan yang memiliki luas 40.000 perusahaan mil persegi (103.600 km persegi) ini. Bahkan, NASA merancang tes Mars di sini. Tempat ini juga menjadi salah satu tempat terbaik di dunia untuk melakukan pengamatan astronomi. Di sana terdapat dua observatorium besar.

10. Antartika
Antartika adalah tempat yang benar-benar tak tersentuh. 96 persen dari benua ini ditutupi es, dengan ketebalan rata-rata lebih dari satu mil (1,6 km). Penguin, ikan paus, anjing laut dan burung laut menggunakan perairan di sekitar Antartika untuk mencari makanan.

sumber : http://terselubung.blogspot.com/2011/05/10-tempat-yang-belum-terjamah-di-dunia.html

Friday, May 6, 2011

5 Penyebab Kamu Masih Jomblo

Berondong Jagung

Memang tidak mudah untuk menemukan tambatan hati yang sesuai. mengapa sulit sekali mendapatkan kekasih?

Mungkin Anda harus lebih jauh berinteropeksi pada diri sendiri. Berikut ini dipaparkan beberapa hal yang membuat Anda tetap menjomblo.

Kurang percaya diri
Kepercayaan diri sangat penting. Bagaimana Anda bisa diterima orang lain, jika Anda tidak nyaman dengan diri sendiri. Dilansir dari Top Dating Sites, sebelum Anda berusaha keras untuk mendapatkan kekasih, cobalah bahagia terlebih dahulu dengan diri Anda dan tingkatkan kepercayaan diri.

Pemalu
Jika Anda sangat pemalu, maka Anda sulit untuk memulai dan menjaga hubungan dengan pria. Terlalu pemalu, secara sadar atau tidak, membuat Anda menjauh dari orang yang Anda sukai atau pria yang menyukai Anda. Jadi cobalah untuk lebih percaya diri dengan mengeluarkan kecantikan luar dan dalam.

Masih mengingat mantan
Bagaimana Anda bisa memulai hubungan baru, jika Anda masih mengingat-ngingat masa lalu. Seperti dikutip Shine.Yahoo, mengenang kenangan indah memang baik, namun jika kenangan tersebut adalah kenangan bersama mantan kekasih, maka Anda akan terlarut dalam kesedihan dan terjebak di masa lalu.

Takut memiliki hubungan yang buruk
Sempat dikecawakan dengan hubungan yang lalu, membuat Anda menjadi takut memulai kembali hubungan. Hal ini wajar saja, tetapi jika Anda menjadi phobia dan menganggap semua pria sama dengan mantan kekasih Anda, maka Anda akan membatasi diri. Seperti dikutip iVillage, walaupun Anda masih trauma dengan hubungan yang lalu, tetap berikan kesempatan bagi orang lain masuk dalam kehidupan Anda, tapi berikan waktu bagi diri Anda, untuk mengenal si dia lebih dalam.

Depresi ingin memiliki pacar
Banyak juga wanita yang ingin memiliki kekasih, hingga sering tampak berlebihan. Berlebihan mengejar pria, berlebihan memberikan perhatian dan berlebihan dalam penampilan. Semua hal itu mungkin Anda lakukan untuk mendapatkan perhatiannya. Namun, sikap yang berlebihan pada awal perkenalan, malah membuat pria menjauh. Percayalah, pria akan lebih suka dengan wanita yang sedikit jual mahal.

Monday, May 2, 2011

DAMPAK POSITIF DARI STRESS


Setiap orang pasti pernah mengalami stres. Bagi mereka yang terlalu sering mengalami stres tentunya bisa berdampak negatif pada tubuh. Seperti munculnya penyakit, meningkatnya berat badan dan depresi.

Selama ini Anda mungkin hanya tahu dampak negatif dari stres. Padahal stres juga menimbulkan dampak positif. Berikut lima dampak positif dari stres.


1. Mendorong orang berpikir kreatif

Banyak penulis atau artis mengungkap proses kreatif justru muncul sebagai akibat dari frustrasi dan stres. Menurut Larina Kase, Ph.D., seorang psikolog dan penulis buku “The Confident Leader: How the Most Successful People Go from Effective to Exceptional”, hal itu bisa terjadi karena sebuah alasan.

“Stres sering mendahului atau menyertai suatu terobosan kreatif. Jika pikiran kita benar-benar tenang dan santai, justru tidak perlu alasan untuk melihat hal-hal berbeda. Stres akan meningkat terutama ketika menghadapi hal baru yang terjadi karena perubahan. Hasil akhir dari proses kreatif yang disertai stres akan sedikit mengintimidasi, karena reaksi orang lain,” kata Kase, seperti VIVAnews kutip dari Shine.


2. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Penelitian menunjukkan bahwa sistem kekebalan tubuh dapat mengambil keuntungan dari stres. “Stres jangka pendek dapat membantu sistem kekebalan tubuh,” ujar Mark Goulston, MD, seorang psikiater klinis dan penulis buku “Get Out of Your Own Way:Overcoming Self-Defeating Behavior”.

Goulston menjelaskan, ketika hormon kortisol atau hormon stres dilepaskan, akan meningkatkan kekebalan tubuh. Itu adalah proses keseimbangan. Meskipun stres jangka pendek dapat menjaga tubuh dari penyakit, ia memperingatkan bahwa terlalu banyak stres dapat menyebabkan kelebihan kortisol. Hal ini bisa memicu obesitas, diabetes, dan penyakit kardiovaskuler.



3. Membuat Tubuh lebih fit

Olahraga seperti, angkat berat, berjalan atau lari selama 45 menit, bisa membuat tubuh berkeringat. Selain itu, stres juga bisa menjadi olahraga yang baik. Hal itu menurut Jessica Matthews, MS, koordinator pendidikan berkelanjutan untuk American Council on Exercise (ACE)

“Stres merupakan latihan ringan yang bisa membuat tubuh lebih sehat. Dari perspektif fisiologis, stres ditempatkan sebagai tuntutan, dan bisa membantu latihan menjadi lebih efisien,” kata Matthews.



4. Membantu memecahkan masalah

Stres sering dipicu karena munculnya dari dilema dalam diri Anda, atau ketika “dipaksa” membuat keputusan besar? Rasa kekhawatiran ini sebenarnya bermanfaat. “Stres menunjukkan nilai-nilai yang kita miliki. Ja kita tidak peduli tentang sesuatu, kita tidak akan khawatir tentang hal itu,” kata Goulstin.

Jadi, dengarkan stres bisa jadi penanda untuk memberitahu Anda agar mendengarkan intuisi. Memang sulit mendengar intuisi, ketika Anda berada dalam rasa khawatir dan stres. Sehingga Anda akan “memaksa” diri untuk istirahat, berjalan-jalan, tidur nyenyak atau pergi keluar untuk makan.


5. Pemulihan

Penelitian menunjukkan hubungan antara stres jangka pendek sebelum bedah atau prosedur medis, membuat pemulihan lebih sukses. Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa stres dapat menekan produksi estrogen, pemicu utama perkembangan kanker payudara.

“Respons stres dapat memperingatkan kita adanya tantangan, bahaya, atau bahkan kesempatan. Stres juga memicu pelepasan adrenalin, dan gelombang adrenalin dapat membantu Anda lebih fokus dan berpikir jernih,” ujar Dr. Goulston menjelaskan.

10 PAHATAN LUAR BIASA DI GUNUNG BATU

1. The Fortress of Brest

http://hermawayne.blogspot.com

The Fortress of Brest adalah monumen perang kedua terbesar di Uni Soviet. Terletak di kota Brest Belarus. Patung ini merupakan penghargaan untuk "keberanian" bertahan yang terkenal saat melawan Jerman yang menyerang Uni Soviet selama hari-hari pertama Perang Dunia II. Ukurannya sangat mengesankan dan bentuknya menampilkan ketangguhan.

2. Mount Rushmore National Memorial

http://hermawayne.blogspot.com

Mount Rushmore National Memorial merupakan patung granit yang diukir mejadi sebuah wajah di Gunung Rushmore dekat Keystone, Selatan Dakota, Amerika Serikat. Dipahat oleh Gutzon Borglum dan kemudian oleh anaknya Lincoln Borglum, Gunung Rushmore setinggi 60-kaki (18 m) berbentuk patung dari kepala mantan presiden Amerika Serikat George Washington, Thomas Jefferson, Theodore Roosevelt dan Abraham Lincoln. Seluruh memorial meliputi 1,278.45 hektar (5,17 km2) dan 5.725 kaki (1.745 m) di atas permukaan laut.

3. The Confederate Memorial Carving

http://hermawayne.blogspot.com

Stone Mountain Park memiliki patung relief tinggi terbesar di dunia, The Confederate Memorial Carving. Ukiran tersebut untuk menghormati 3 pahlawan Konfederasi Perang Sipil, Presiden Jefferson Davis dan Jenderal Robert E. Lee dan Thomas J. "Stonewall" Jackson. Seluruh Permukaan yang diukir seluas 3 hektar, lebih besar dari lapangan sepak bola. Ukiran dari 3 orang ini 400 kaki di atas tanah, seluas 90 sampai 190 kaki, dan tersembunyi 42 kaki ke gunung. Titik terdalam dari ukiran yang berada di siku Lee, yaitu 12 kaki ke permukaan gunung.

4. The Bust of Ataturk

http://hermawayne.blogspot.com

Sebuah patung raksasa The Bust of Ataturk, pendiri Republik Turki, sedang dibangun di Buca, pinggiran kota pelabuhan Aegean dari Izmir, Turki barat.
Catatan kecil: Sebuah sapi dilaporkan telah dikirim ke desa lain oleh pemiliknya setelah menghancurkan sebuah patung Mustafa Kemal Atatürk, pendiri Republik Turki, di taman sekolah dasar di provinsi timur Malatya.

5. The Matreiya Buddha

http://hermawayne.blogspot.com

Terletak di Perbukitan Jishi 35 kilometer (22 mil) barat daya desa Yongjing, Provinsi Gansu. Gua Bingling Thousand Buddha adalah kekayaan budaya dari Jalur Sutra. Yang terbesar dari patung-patung, The Matreiya Buddha, berdiri hampir setinggi 100 kaki (27 meter).

6. Petra

http://hermawayne.blogspot.com

Petra adalah kota bersejarah dan arkeologi di Yordania yang memiliki arsitektur potong batu. Didirikan sekitar abad ke-6 SM sebagai ibu kota Nabataeans. Ini adalah simbol Yordania serta daya tarik wisata yang paling banyak dikunjungi, yang dipilih oleh BBC sebagai salah satu dari "40 tempat yang harus dilihat sebelum anda mati". Situs ini pernah ditampilkan dalam film seperti Indiana Jones dan Transformers.

7. Leshan Giant Buddha

http://hermawayne.blogspot.com

Leshan Giant Buddha adalah patung Maitreya yang sedang dalam posisi duduk. Pada bulan Desember 1996, lokasi Sang Buddha dimasukkan oleh UNESCO dalam daftar situs Warisan Dunia. Dimulai pada tahun 713 di Dinasti Tang, dan selesai pada tahun 803, pengerjaan patung ini membutuhkan lebih dari 90 tahun untuk diselesaikan. Pada waktu awal dibangun, ini adalah patung tertinggi di dunia. Selama tahun ini, ribuan pekerja telah mengeluarkan kemampuan dan harapannya pada proyek ini. Sebagai ukiran batu Buddha terbesar, Leshan Giant Buddha adalah fitur dalam puisi, lagu dan cerita.

8. Crazy Horse Memorial

http://hermawayne.blogspot.com

Terletak di Selatan Dakota, ukiran besar dari prajurit Lakota Oglala, dengan kudanya ini dimulai oleh Korczak Ziolkowski pada tahun 1948 di Black Hills. Masih dalam pembuatan, sosok ini akan menjadi ukiran terbesar di dunia dengan lebar 641 kaki dan 563 kaki tingginya. Kru gunung The Crazy Horse Memorial menggunakan teknik presisi peledakan untuk secara hati-hati dan aman membuang dan membentuk batu dari gunung.

9. Bamiyan Buddha

http://hermawayne.blogspot.com

Patung Buddha Bamiyan yang diukir ke tebing sekitar 500 AD, pada ketinggian 2.500 meter (8.202 kaki). Mereka sengaja menghancurkan dengan dynamite dan dihancurkan pada tahun 2001 oleh Taliban atas perintah dari pemimpin Mullah Mohammed Omar, setelah pemerintah Taliban menyatakan bahwa patung itu adalah "berhala", yang dilarang di bawah hukum Syariah.

10. Church of St George

http://hermawayne.blogspot.com

Gereja St George yang diukir sepenuhnya keluar dari satu blok granit dengan atap yang di atas permukaan tanah di kota kecil Lalibela di Ethiopia dan merupakan salah satu dari 11 gereja yang terbuat dari batu yang dipahat. Gereja-gereja Lalibela tidak dibangun, mereka digali. Setiap gereja diciptakan dengan terlebih dahulu mengukir sebuah parit lebar di keempat sisi batu, kemudian dengan susah payah memahat keluar interior. Gereja terbesar adalah 40 meter, dan tenaga kerja yang terlibat untuk menyelesaikan tugas seperti itu hanyalah dengan menggunakan palu dan pahat.